Mengapa Tidak Boleh Merokok dalam Pesawat?

Aturan tentang larangan merokok di apron dan kabin pesawat disusun dengan beberapa alasan. Lalu, apa saja alasan penumpang dilarang merokok di dekat maupun di dalam pesawat?

merokok di pesawat
Dilarang merokok di dekat pesawat (freepik.com)
 

Beberapa waktu lalu heboh di dunia maya ada video seorang penumpang diturunkan paksa dari pesawat karena merokok saat hendak masuk ke pesawat. Penumpang tersebut dilaporkan setelah kedapatan merokok di apron (lahan tempat menaikkan dan menurunkan penumpang) sampai hendak masuk pesawat.

Apalagi, ia merokok saat pengisian avtur yang tentu sangat berpotensi terjadinya kecelakaan. Tentunya, hal itu sangat berisiko. Tidak hanya bagi si perokok sendiri, tetapi juga orang lain di sekitarnya. Maka sudah sepantasnya kalau penumpang tersebut diturunkan dari pesawat.

Dari kasus tersebut mungkin akan ada pertanyaan, mengapa dilarang merokok di apron dan kabin pesawat? Kalau mau tau jawabannya, simak penjelasan di bawah ini. Nanti jangan lupa share di media sosialmu kalau artikel ini bermanfaat ya.


1. Mengganggu Penumpang Lain

Banyak publikasi, baik dari artikel online, poster, jurnal, dan sebagainya yang menyebutkan bahwa asap rokok dapat merusak kualitas kesehatan tubuh. Risiko ini bukan hanya bagi perokok aktif saja, tetapi perokok pasif yang terkena paparan asap.

Jadi kalau merokok di apron maupun kabin tentu bisa mengganggu penumpang yang lain. Penumpang yang lain karena siapa tahu ada penumpang lainnya yang sensitif terhadap asap rokok dan akan terganggu kesehatannya. Selain itu, asap rokok juga membuat ketidaknyamanan bagi penumpang yang lain.

2. Mengancam Keselamatan Diri Sendiri dan Penumpang yang Lain

Benda apa pun yang mampu memicu keluarnya api sangat dibatasi sebelum dibawa ke kabin. Memang antara maskapai satu dengan yang lain punya peraturan sendiri-sendiri. Namun, benda-benda seperti korek api, kaleng spray, zat kimia mudah terbakar, dan yang sejenis biasanya tidak boleh dibawa masuk ke dalam kabin pesawat.

Hal itu untuk meminimalisir risiko terjadinya kebakaran di dalam kabin yang tentu bisa mengancam keselamatan seluruh penumpang dan awak kabin di dalam pesawat.

Kasus kecelakaan penerbangan karena rokok pernah terjadi di Brazil tahun 1973. Sebuah pesawat rute Rio De Janeiro – Paris terpaksa melakukan pendaratan darurat karena kabin dipenuhi asap yang diduga dipicu dari puntung rokok yang dibuang di tempat sampah dan belum sepenuhnya mati. Kecelakaan itu mengakibatkan ratusan penumpang tewas karena sesak napas.

3. Telah Diatur secara Tegas Dalam Undang-Undang

Mengetahui bahwa merokok bisa membahayakan penerbangan, pemerintah sudah mengeluarkan aturan larangan merokok dan menindak tegas secara hukum bagi yang melanggar larangan tersebut. Dengan begitu, siapapun yang merokok di kabin atau saat hendak masuk kabin pesawat, pantas dilaporkan dan diberi sanksi secara tegas.

Aturan tentang larangan merokok tertuang dalam Surat Edaran Nomor: SE 29 Tahun 2014 tentang Larangan Merokok di Dalam Sarana Angkutan Umum. Surat Edaran tersebut tersebut ditujukan kepada semua operator angkutan penumpang kendaraan umum bermotor. Operator angkutan umum itu meliputi operator kereta api, angkutan laut, penyeberangan, dan angkutan udara.

Aturan itu juga mengacu pada Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2012 tentang Kesehatan dan Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan yang Mengandung Zat Adiktif berupa Produk Tembakau bagi Kesehatan dengan ketentuan bahwa angkutan umum ditetapkan sebagai kawasan tanpa rokok.

Peraturan tersebut tentunya juga menjadi acuan bagi setiap maskapai di Indonesia untuk tidak mengizinkan penumpangnya merokok. Kalau ketahuan merokok, tentu patut dikenakan sanksi.

Baca artikel menarik lainnya: 4 Hal yang Ga Usah Kamu Pikirkan sebelum Jualan Tiket

Begitulah alasan mengapa penumpang dilarang merokok di dalam kabin. Hal tersebut bisa menjadi referensi bagimu saat hendak menggunakan jasa penerbangan dengan maskapai apapun. Bisa juga sebagai referensi untuk keluarga, saudara, sahabat, dan calon penumpang pesawat lainnya.

Ini sekaligus untuk mengingatkan sesama agar selalu patuh dengan peraturan penerbangan. Lagipula, aturan yang ada dibuat untuk menghindari hal-hal membahayakan selama penerbangan.

Komentar

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. youtube! - Videoodl.cc
    youtube! - Videoodl.cc. YouTube. download youtube videos https://www.youtube.com/watch?v=gEjgxgHXXx. Watch this youtube. https://www.youtube.com/watch?v=KQGqvJwkHJ.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Voltras Penipu? Kata Siapa? Yuk Baca Penjelasan Ini

Beginilah Hitungan Komisi Jual Tiket Pesawat untuk Subagen Travel

Voltras Agent Network Ganti Nama? Siapa Bilang? Yuk Buruan Baca